PADANG - Dekan Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang, Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum. membuka kegiatan Ngaji Linguistik Ke-12 yang dilaksanakan secara luring bertempat di Ruang Sidang Kampus FBS UNP Air Tawar Padang pada Kamis (20/11).
Dalam sambutannya ketika membuka kegiatan Ngaji Linguistik tersebut, Dekan Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum. menyampaikan apresiasi atas kehadiran para dosen dan peneliti bahasa dari berbagai universitas di Sumatera Barat seperti dari Universitas Negeri Padang, Universitas Andalas, UIN Imam Bonjol Padang, Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat, Universitas PGRI Sumatera Barat, STBA Prayoga Padang, dan peguruan tinggi lain di Sumatera Barat.
"Pimpinan Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang, yakni Dekan, Wakil Dekan, Pimpinan Departemen, Koordinator Program Studi, Dosen sangat mengapresiasi kegiatan diskusi fenomena kebahasaan sehingga diharapkan dapat menambah wawasan keilmuan kita di bidang kebahasaan tersebut," tambah Dekan Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum.
Dekan Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum. juga menyampaikan apresiasi atas kehadiran narasumber Prof. Dr. Oktavianus, M. Hum. yang merupakan Dosen Fakultas Ilmu Budaya Universitas Andalas yang mengkaji Bahasa Tulis Ruang Publik: Peluang dan Tantangan bagi Pengembangan Kajian dan Pembelajaran Bahasa.
Pada kesempatan itu Dekan Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum. juga menyampaikan apresiasi kepada narasumber Nofel Nofiadri, M. Hum, Ph.D. yang merupakan Dosen UIN Imam Bonjol Padang yang membahas Konstruksi Aloprovs dalam Rundiang.
Narasumber Prof. Dr. Oktavianus, M. Hum. menyajikan persoalan penggunaan bahasa Indonesia di ruang publik di Indonesia. "Persoalan dan fenomena penggunaan bahasa di ruang publik dapat dikaji dalam berbagai perspektif seperti linguistik mikro, linguistik makro, atau linguistik terapan seperti pengajaran bahasa," tambah Prof. Dr. Oktavianus, M. Hum.
Demikian juga Narasumber Nofel Nofiadri, M. Hum, Ph.D. juga membahas konstruksi pepatah petitih yang digunakan oleh masyarakat Minangkabau dalam pasambahan atau rundiang. (MR)
Dekan FBS Universitas Negeri Padang Buka Ngaji Linguistik Ke-12
Berita Terkait






