Penulis: ET | Editor: Redaktur
PADANG - Perkembangan teknologi dalam dekade terakhir telah memberikan dampak yang signifikan pada berbagai sektor kehidupan manusia. Perkembangan teknologi komunikasi, seperti internet dan media sosial, telah mengubah cara manusia berinteraksi dan berkomunikasi satu sama lain.
Hal tersebut dikemukakan oleh Rektor Prof. Ganefri, Ph.D. dalam pidato yang berjudul "Implementasi Kepemimpinan Digital di Perguruan Tinggi," pada Upacara Wisuda ke-130 pada hari kedua, Minggu (19/3) bertempat di Auditorium Kampus UNP Air Tawar Padang.
Lebih lanjut kata Prof. Ganefri, Ph.D., di sektor bisnis, teknologi seperti e-commerce dan financial technologies (fintech) telah mengubah cara konsumen melakukan pembelian dan transaksi keuangan.
Baca Juga
- Smart Induction Stove Solar Generator Energy Berbasis Internet Of Thing
- Kominfo Padang Panjang Bahas Layanan Teknologi Informasi Bersama OPD
- Penerapan Teknologi Pada PPDB Online Sumbar Tahun 2022 Dapat Apresiasi Ombudsman
- HUT Departemen Seni Rupa UNP ke 59, Wagub Sumbar: Padukan Seni dan Teknologi
- Wawako Padang Panjang: Pelaku Ekraf Dituntut Beradaptasi dengan Teknologi Digital
"Di sektor kesehatan, teknologi medis seperti robotik dan telemedicine telah mempermudah proses diagnosis dan perawatan pasien. Selain itu, teknologi juga telah mengubah cara manusia bekerja dan belajar, dengan adopsi teknologi seperti video conferencing dan e-learning," jelas Prof. Ganefri, Ph.D.
Pada kesempatan itu, Prof. Ganefri, Ph.D. juga mengemukakan bahwa secara keseluruhan dapat dikatakan bahwa perkembangan teknologi telah memberikan dampak positif dalam mempermudah dan meningkatkan efisiensi berbagai sektor kehidupan manusia.
"Selain itu, teknologi juga telah mengubah cara pengajaran dilakukan, dengan adopsi metode pembelajaran yang lebih interaktif dan berbasis teknologi. Teknologi juga memungkinkan para dosen dan peneliti untuk mengakses sumber daya pendukung dan berkomunikasi dengan sesama peneliti di seluruh dunia," tegas Prof. Ganefri, Ph.D.
Prof. Ganefri, Ph.D. menjelaskan lagi bahwa perguruan tinggi sebagai institusi pendidikan tidak dapat terlepas dari pengaruh teknologi dan harus mampu mengaplikasikan teknologi dengan baik untuk meningkatkan kualitas pendidikan.
Kata Prof. Ganefri, Ph.D. lagi, oleh karena itu, digital leadership (kepemimpinan digital) sangat penting untuk memastikan penerapan teknologi yang tepat dan efektif di perguruan tinggi.
"Kepemimpinan digital mengacu pada kemampuan pemimpin dalam memimpin dan mengelola penggunaan teknologi yang berkelanjutan, inovatif, dan strategis dalam rangka meningkatkan efektivitas dan efisiensi perguruan tinggi," jelas Prof. Ganefri, Ph.D. (ET)
Komentar