8 Tahun SD-IT IPHI Kota Payakumbuh, Wako Riza:Semoga Mencetak Generasi Hebat Dimasa Depan

PEMERINTAHAN-1346 hit

Penulis: Do | Editor: Medio Agusta

PAYAKUMBUH - Pendidikan adalah hak yang wajib diterima oleh seluruh anak. Dengan memberikan pendidikan yang terbaik keberlangsungan hidup dan kemajuan suatu bangsa akan terus berkembang pesat. Hal ini sudah dilakukan oleh Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) IPHI Kota Payakumbuh yang berdiri sejak 8 tahun silam.

SDIT IPHI Payakumbuh merupakan salah satu lembaga pendidikan formal yang dikelola oleh Yayasan IPHI Payakumbuh. SDIT IPHI didirikan sebagai bentuk kepekaan terhadap kemerosotan moral dan ketertinggalan anak bangsa dalam bidang ilmu pengetahuan yang terjadi saat ini.

Dengan sistem Pendidikan Full-day School, pembelajaran di sekolah difokuskan kepada penguatan aspek keimanan, ketaqwaan, kepribadian, karakter/akhlaq yang dibekali dengan ilmu pengetahuan dan teknologi, keterampilan/skill dan berbagai pengalaman belajar. Hal ini telah dibuktikan dengan segudang prestasi yang telah ditorehkan oleh SDIT IPHI Kota Payakumbuh.

Baca Juga


Wali Kota Payakumbuh Riza Falepi sangat bangga dengan prestasi yang telah diukir oleh SDIT IPHI. Pasalnya diusia 8 tahun ini telah mampu bersaing dan membuktikan SDIT IPHI unggul baik dari pembelajaran maupun ektrakulikuler.

"Sejak didirikannya SDIT IPHI sampai sekarang, terbukti bahwa SDIT IPHI mampu bersaing dengan sekolah-sekolah yang telah lama berdiri dan lulusannya juga masuk ke sekolah-sekolah favorit. Diharapkan kedepannya SDIT IPHI dapat lebih baik lagi dan mencetak generasi hebat dimasa depan," Ujar Riza saat dihubungi media, Senin(29/3).

Kepala Sekolah SDIT IPHI Kota Payakumbuh Ananda Putra Datuak Mangkuto Bosa mengatakan di usia yang ke 8 tahun SD IT IPHI sudah menamatkan dua angkatan yang memiliki prestasi luar biasa yaitu tamatan pertama UN rengking 6 tingkat Kota Payakumbuh serta angkatan ke dua UN rengking 2 tingkat Kota Payakumbuh dimana saat ini jumlah siswa SD IT IPHI sebanyak 474 org dengan 17 Room bel.

Selain di bidang akademik, SDIT IPHI juga menorehkan prestasi di bidang ekstrakulikuler dan mengikuti Event Kota Payakumbuh seperti Bagodang Payakumbuh setiap tahunnya.

"Kami ikut festival Marching band tahun 2018 dan meraih juara 2 umum tingkat kota dan 2019 juara 1 umum tingkat kota Payakumbuh. Itu adalah prestasi-prestasi yang telah kami torehkan di kota Payakumbuh. Mudah-mudahan dengan dukungan dari pemerintah kota Payakumbuh kami bisa melangkah lebih maju kedepan serta kami juga telah mendapatkan Dana Alokasi Khusus (DAK) dari Pemko untuk pembangunan UKS dan Kantor yayasan IPHI yang telah diresmikan saat Milad IPHI beberapa waktu lalu,"terang Nanda.

Ditambahkan Nanda, SDIT IPHI adalah sekolah unggulan yang dapat memberikan pendidikan terbaik bagi anak karena keunggulan utama dari SDIT IPHI adalah pendidikan Tahfiznya. Selain pendidkan Tahfiz, Berbgai kegiatan ekstrakulikuler seperti silat, karate, silat, marching band dan kegiatan olimpiade SDIT selalu mengirim utusan dalam perlombaan.

"Alhamdulillah dari 2 tahun yang tamat anak-anak kita bisa masuk ke sekolah-sekolah favorit yang ada di Kota Payakumbuh maupun yang ada di luar Kota. Untuk itu kita berharap kedepannya menjadikan siswa-siswi yang Sholeh dan sholehah mampu menjawab tantangan dengan ilmu dan perkembangan zaman serta meiliki ketahanan tubuh yang kuat, maka SDIT IPHI menghadirkan dan mengoptimalkan potensi yang dimiliki anak-anak didik terbaik sebagai kebanggaan ummat dan bangsanya sehingga mereka tumbuh dan berkembang sesusai dengan daya nalar dan perkembangan zamannya," Pungkas Nanda.(Do)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru