Tegas! Atlet PON Menolak Vaksinasi, Tidak Diberangkatkan ke Papua

OLAHRAGA-784 hit

Penulis: MR | Editor: Marjeni Rokcalva

PADANG - Guna memenuhi regulasi kesehatan saat pandemi Covid-19, KONI Sumbar sesuai petunjuk Pemerintah, KONI Pusat dan PB PON XX Papua 2021, akan melakukan vaksinasi Covid-19 bagi seluruh atlet, pelatih dan tim pendamping (official) yang masuk delegasi Sumbar ke ajang PON mendatang.

Penegasan ini dikatakan Ketum KONI Sumbar Syaiful, SH, MHum, kepada wartawan di Padang, Kamis kemaren. Syaiful melanjutkan, untuk keperluan vaksinasi ini, KONI Sumbar sudah mengirim surat ke Satgas Covid-19 Sumbar.

"Mudah-mudahan vaksinasi bisa dilakukan segera mungkin," katanya didampingi Sekum KONI Sumbar Irnaldi Samin.

Syaiful juga menegaskan, vaksinasi ini merupakan kewajiban bagi semua yang akan berangkat ke PON Papua. Apalagi, Pemerintah Pusat tetap akan melakukan PON XX Papua di 2021 ini. Jika pandemi berlangsung, pertandingan akan dilakukan tanpa penonton dan akan disiarkan secara daring.

Lantas bagaimana jika atlet menolak untuk divaksin, ditegaskan Syaiful, atlet yang menolak divaksin akan ada dua alternatif. Pertama dicoret sekaligus tidak dikirim ke PON Papua. Kedua, diganti, jika PB Cabor menyetujui.

"Jadi, tidak ada alasan bagi siapa saja yang berangkat ke ajang PON XX Papua 2021 menolak untuk divaksin. Karena PB PON akan menolak siapa saja yang tidak ada sertifikat vaksinasi," ujarnya. (MR)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru