UNP dan UNU Adakan Pelatihan SPMI dan AMI

PENDIDIKAN-890 hit

Penulis: MIG/Je | Editor: Marjeni Rokcalva

PADANG - Pusat Penjaminan Mutu (Penjamu) yang bernaung di bawah Lembaga Pengembangan Pembelajaran dan Penjaminan Mutu (LP3M) Universitas Negeri Padang bekerjasama dengan Universitas Nahdatul Ulama Sumbar mengadakan pelatihan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) dan Audit Mutu Internal. Kegiatan diadakan di UNP Hotel and Convention sejak 24-28 Maret 2021.

Pelatihan dibuka oleh Rektor Universitas Negeri Padang yang diwakili oleh Wakil Rektor I, Dr. Refnaldi, S.Pd., M.Litt. Tujuan pelatihan adalah terciptanya sistem penjaminan mutu internal yang semakin akuntabel dan kredibel serta meningkatnya mutu Auditor Mutu Internal di masing-masing institusi peserta. Pelatihan diikuti oleh 30 peserta, terdiri dari perwakilan Universitas Nahdatul Ulama Sumbar (UNU Sumbar), STIKES Alifa Padang dan Dinas Kelautan dan Perikanan Pariaman.

Narasumber pelatihan ini berasal dari Auditor senior UNP, yaitu Prof. Dr. Solfema, Prof. Dr. M. Giatman, Dr. Kasmita, S.Pd., M.Si, Dr. Khairudin M.Kes, AIFO, serta Irma Yulia Basri, S.Pd., M.Eng.

Baca Juga


Wakil Rektor I UNP dalam sambutannya mengatakan, penjaminan mutu adalah kunci peningkatan kualitas dan penerapan standar mutu di setiap institusi pendidikan. Di era disrupsi kita berpacu meningkatkan mutu karena secara global sesungguhnya terjadi percepatan peningkatan mutu dalam setiap detiknya. Refnaldi menambahkan, Kerjasama UNP dengan UNU Sumbar adalah hasil dari kesadaran bahwa peningkatan mutu hanya bisa dijalankan melalui insitusi penjaminan mutu yang mumpuni.

Sementara Kepala LP3M UNP, Prof Dr. Jamaris Jamna, M.Pd mengatakan, UNP akan selalu membuka diri bekerjasama dengan stake -holders dan Lembaga Pendidikan yang peduli terhadap urgensi penjaminan mutu. "UNP sadar, menuju persaingan global, standar pendidikan yang ditetapkan sesuai dengan visi dan misi dan perkembangan zaman hanya akan dapat terealisasi melalui Sumber Daya Manusia yang memiliki kapabilitas dan profesionalisme, untuk itu pelatihan seperti ini sangat penting dan ditunggu-tunggu."

Hadir dalam pembukaan pelatihan pada Rabu, 24 Maret 2021, Rektor UNU Sumbar, Prof. Dr Yunia Wardi, M.Si, Kepala LP3M UNP, Prof. Dr. Jamaris Jamna, M.Pd., , Kepala Pusat Diklat LP3M UNP, Dr. Yahya, M.Pd, dan Kepala Pusat Penjaminan Mutu UNP, Dr. Kasmita, S.Pd., M.Si.(MIG/Je)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru