Gubernur H. Mahyeldi Ansharullah Sampaikan Orasi Ilmiah pada Wisuda ke-122 UNP

PENDIDIKAN-764 hit

Penulis: ET | Editor: Medio Agusta

Padang-Gubernur Sumatera Barat H. Mahyeldi Ansharullah menyampaikan orasi ilmiah dalam kegiatan Upacara Wisuda ke-122 Universitas Negeri Padang yang diselenggarakan pada Kamis (18/3) bertempat di Auditorium Kampus UNP Air Tawar Padang.

Pada kesempatan itu, Gubernur Sumatera Barat H. Mahyeldi Ansharullah mengemukakan bahwa mega trend adalah kekuatan informasi yang menguasai kehidupan dalam berbagai lini sehingga mengakibatkan hilangnya berbagai profesi dan digantikan dengan berbagai profesi baru.

"Untuk itu, para lulusan atau sarjana harus mampu membuka berbagai lapangan kerja dengan berbasis teknologi informasi dengan kemampuan bahasa asing. Hal ini sangat penting untuk menciptakan lapangan pekerjaan untuk masyarakat dan bangsa khususnya Provinsi Sumatera Barat," jelas Gubernur Sumatera Barat H. Mahyeldi Ansharullah.

Baca Juga


Lebih lanjut, kata Gubernur Sumatera Barat H. Mahyeldi Ansharullah, untuk menciptakan visi pemerintah provinsi Sumatera Barat yakni Terwujudnya Sumatera Barat Madani yang Unggul dan Berkelanjutan, pemerintah akan melakukan tujuh misi. Kehidupan sekarang dan masa datang sangat terkait dengan teknologi digital. Untuk itu, kita perlu meningkatkan dan mengembangkan wirausaha industri kecil menengah kreatif dan ekonomi digital di Sumatera Barat.

"Lulusan Universitas Negeri Padang diharapkan dapat berpartisipasi untuk hal tersebut karena pemerintah Sumatera Barat perlu bersinergi dan berkolaborasi dengan berbagai perguruan tinggi dan masyarakat," jelas Gubernur Sumatera Barat H. Mahyeldi Ansharullah.

Pada periode ke-122, Rektor Prof. Ganefri, Ph.D. mewisuda sebanyak 2256 lulusan Universitas Negeri Padang yang diselenggarakan selama 3 hari yakni 18 hingga 20 Maret secara daring dan luring dengan menerakan protokol kesehatan secara ketat.

Rektor Prof. Ganefri, Ph.D. mengemukakan bahwa Universitas Negeri Padang adalah Perguruan Tinggi paling diminati di Sumatera Barat berdasarkan peminat dari Sekolah Menengah melalui jalur SNMPTN yang hampir 23.000 siswa terbaik sekolah menengah mendaftar di Universitas Negeri Padang.

Menurut Rektor Prof. Ganefri, Ph.D., insyaallah Universitas Negeri Padang akan menambah guru besar pada tahun ini yang sedang proses penerbitan SK-nya dan diharapkan dapat menambah kekuatan baru untuk pengembangan Universitas Negeri Padang. (ET)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru