Penulis: ET | Editor: Ermanto
BATU PAHAT - Kerja sama dan kolaborasi antara Universitas Negeri Padang dan Universitas Tun Hussein Onn Malaysia sudah lama dilaksanakan dan perlu dibina dan diperluas untuk memajukan kedua universitas. UNP akan menyiapkan dana penelitian kerja sama UNP dan UTHM yang siap dilaksanakan tahun 2024 dan seterusnya.
Demikian disampaikan oleh Rektor Universitas Negeri Padang Prof. Ganefri, Ph.D. dalam sambutannya pada Pertemuan Pimpinan UNP dengan Pimpinan UTHM di Kampus UTHM Batu Pahat, Malaysia pada Kamis (11/1).
Pada kesempatan itu, Prof. Ganefri, Ph.D. mengemukakan bahwa pada saat ini Universitas Negeri Padang harus menggalakkan dan meningkatkan jumlah dosen luar negeri dan jumlah mahasiswa internasional.
Baca Juga
- Dosen Teknik Elektro UNP Gandeng SMKN 1 Koto XI Tarusan Gelar Workshop Internet of Things
- Prodi S3 IKB FBS UNP Selenggarakan Lokakarya Penerbitan IJOLP
- Departemen Bahasa dan Sastra Inggris UNP Lakukan Pembekalan Penulisan Proposal PKM
- UNP Buka Prodi S2 Pendidikan Seni di FBS; Semester Jan-Jun 2025 Penerimaan Mahasiswa
- FBS UNP dan FSP ISI Padangpanjang Tampilkan Total Body Performance
"Universitas Negeri Padang kini berusaha meningkatkan kerja sama luar negeri baik dalam bidang akademik maupun kerja sama penelitian dan publikasi internasional," jelas Prof. Ganefri, Ph.D.
Pada kegiatan tersebut, Rektor Universitas Negeri Padang didampingi Wakil Rektor, Sekretaris Universitas, Ketua Lembaga, Dekan, Direktur Sekolah, dan Direktur. Pada Pertemuan itu hadir Pimpinan dan Dekan-dekan Universitas Tun Hussein Onn Malaysia.
Lebih lanjut Rektor Prof. Ganefri, Ph.D. menyampaikan bahwa Universitas Negeri Padang didukung dana Pemerintah RI ditarget untuk menjadi 800 peringkat dunia dan untuk itu berusaha meningkatkan kerja sama dengan perguruan tinggi internasional.
"Universitas Negeri Padang juga sudah membangun kegiatan pengabdian internasional terutama di Asia Tenggara yang diikuti mahasiswa dan dosen dan telah dilaksanakan di Malaysia dan Kamboja," tambah Prof. Ganefri, Ph.D.
Prof. Dr. Syahruddin mewakili Pimpinan UTHM menyampaikan Universitas Negeri Padang dan Universitas Tun Hussein Onn Malaysia sudah lama menjalin kerja dalam bidang kolaborasi akademik dan kolaborasi penelitian dan publikasi internasional.
"Universitas Tun Hussein Onn Malaysia adalah universitas negeri di Batu Pahat, Johor, Malaysia. Sebelumnya dikenal sebagai Institut Teknologi Tun Hussein Onn dan Fakultas Teknologi Universitas Tun Hussein Onn," jelas Pimpinan UTHM Malaysia. (ET)
Komentar