Penulis: MR | Editor: Redaktur
PADANG - Mahasiswa Program Mobilitas dari University College of Yayasan Pahang, Malaysia berkunjung ke Kampus Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang pada Selasa (29/8) bertempat di ruang sidang Kampus FBS UNP Air Tawar Padang.
Mahasiswa Program Mobilitas dari University College of Yayasan Pahang, Malaysia yang berkunjung ke Kampus FBS Universitas Negeri Padang tersebut adalah Ahmad Alif Aizuddin Bin Ahmad Farikh Riaz'uddin, Amiran Akmal Hazeeq Bin Mohd Nazri, Noor Azlyana Ainren Binti Mohamad Azmi, Nurul Hanis Binti Rozami, Sufia Aishah Binti Shaisham, Wan Amirul Imran Bin Wan Mohd Azri, Nurul Fauzana Izzati Binti Nordin, dan Wan Nur Adlina Wan Mohd Azri.
Dua orang mahasiswa di antara delapan mahasiswa Program Mobilitas dari University College of Yayasan Pahang, Malaysia yakni Wan Amirul Imran Bin Wan Mohd Azri dan Nurul Fauzana Izzati Binti Nordin akan mengikuti kuliah dan berdiskusi dengan dosen dan mahasiswa di Program Studi Desain Komunikasi Visual Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang.
Baca Juga
- UNP Terima Kunjungan Guru dan Siswa SMAN Bernas Binsus Riau
- Kunjungan Bisnis ke China, PLN Teken Kerjasama Pengembangan EBT dengan Perusahaan EPC di Beijing
- Hari Raya Idul Fitri 1444 H, Rutan Muaralabuh Buka Kunjungan Keluarga Inti
- Disparpora Pessel Targetkan 450 Ribu Kunjungan Wisata Saat Libur Lebaran 2023
- Kunjungan ke Pasaman, Awali Safari Ramadhan 2023 Wagub Sumbar
Kunjungan Mahasiswa Program Mobilitas dari University College of Yayasan Pahang, Malaysia tersebut disambut oleh Dekan Prof. Dr. Ermanto, S.Pd., M.Hum., Wakil Dekan I Dr. Havid Ardi, M.Hum., Wakil Dekan II Prof. Indrayuda, M.Pd., Ph.D., Koordinator Program Studi Desain Komunikasi Dini Faisal, S.Ds., M.Ds. dan Staf Kantor Internasional Universitas Negeri Padang.
Pada kesempatan itu, Dekan Prof. Dr., Ermanto, S.Pd., M.Hum. menyampaikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada mahasiswa Program Mobilitas dari University College of Yayasan Pahang, Malaysia bersama Puan-puan pendamping mahasiswa.
Selain itu, Dekan Prof. Dr., Ermanto, S.Pd., M.Hum. juga memperkenalkan Program Studi sarjana, Program Studi Magister, Program Studi Doktor yang dimiliki Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Padang.
"Mahasiswa Program Mobilitas dari University College of Yayasan Pahang, Malaysia yakni Wan Amirul Imran Bin Wan Mohd Azri dan Nurul Fauzana Izzati Binti Nordin dapat mengikuti perkuliahan dan mendalami desain komunikasi visual bersama dosen DKV," tambah Dekan Prof. Dr., Ermanto, S.Pd., M.Hum. (MR)
Komentar