Ketua DPRD Sumbar Silaturahmi dengan Pensiunan ASN, Polri dan TNI di Payakumbuh

PEMERINTAHAN-1197 hit

Penulis: Medio Agusta

PAYAKUMBUH - Ketua DPRD Propinsi Sumatera Barat Supardi melakukan pertemuan silaturahmi dengan para pensiunan ASN, TNI dan Polri di Payakumbuh.

Pertemuan yang digagas mantan Asisten I Sekwilda Payakunmhuh Richar Musa bersama Iswandi ( Mak Candi) pensiunan Kabid.Cipta Karya Dinas PU Payakumbuh itu, dihadiri mantan Sekda Payakumbuh Irwandi Dt.Batujuah SH yang sekarang Wakil Walikota Bukittinggi, Mantan Wakil Walikota Payakumbuh Suwandel Mukhtar, Mantan Kadis Sosial Kabupatwn Limapukuh Kota Husen Daruhan, mantan Sekretaris Bappeda Payakumbuh Hendri Refdi al, Mantan Sekwan DPRD Bukittinggi Hermansyah (Abeng).

Tampak juga hadir Manran Dirut PDAM Payakumbuh Syofyan S SH dan Faisal Mustafa SE , mantan Kasatpol PP Payakumbuh Fauzi, Mantan Kepala SMKN 2 Payakumbuh Busrizal Djaafar, mantan Kadispenda Payakumbuh dan anggota DPRD Payakumbuh PAW Ennaidi, Mantan Kadisdukcapil Payakumbuh Ir.Mediar Indra, dan sejumlah mantan pejabat lainnya yang berdomisili di Payakumbuh dan Limapuluh Kota. Tercatat dalam daftar hadir mencapai 200 orang lebih menghadiri pertemuan salaturahmi tersebut.

Menurut Richar Misa dan Mak Candi selaku inisiator acara silaturahmi ini mengatakan, "pertemuan ini murni sebagai pertemuan silaturahmi, tidak ada embel-embel dan muatan politik" katanya ketika ditanya.

Sebagai ucapan terimakasih atas dukungan yang di berikan kepada Supardi sampai dia dipercaya menjadi pimpinan DPRD Sumbar dari Partai Gerindra.

Berawal dari pembicaraan di warung kopi, kami Loby pak ketua untuk pertemuan Silaturahmi dengan Pensiunan ASN di Payakumbuh, ternyata mendapat respon positif dari Supardi dan awalnya di rencanakan pertemuan bulan Desember 2019 lalu, tapi karena kesibukannya baru hari ini (Sabtu 18/1) bisa terlaksana di resto bakinco ini, jelas mak candi.

Ikut memberi sambutan pada pertemuan itu Wakil Walikota Bukittinggi Irwandi Dt.Batujuah yang juga mantan Sekdako Payakumbuh yang menyarankan pertemuan silaturahmi ini di agendakan secara rutin,minimal sekali sebulan dengan menghadirkan tokoh tokoh luaklimopuluah.

Sementara Supardi dalam sambutannya sangat meng apresiasi gagasan yang diapungkan mantan pamong senior di Payakumbuh bpk.Richar Musa bersama mak candi.

Pertemuan ini, disamping memper-erat tali silaturahmi juga bermanfaat bagi saya selaku ketua DPRD Sumbar untuk menyerap aspirasi kontituen saya, ujar Supardi.

"Saya tidak bermimpi mau jadi ketua DPRD Sumbar, target hanya dapat suara untuk duduk di DPRD Propinsi Sumbar, alhamdulillah target itu tercapai,terimakasih atas dukungan bapak bapak, dan senior senior serta uda uda saya" ujar Supardi.

Lebih lanjut Supardi mengharapkan dukungan dari warga Luak Limopuluah, khususnya yang hadir dalam pertemuan ini, sebagai orang muda "saya harapkan saran dan masukan serta petunjuk dari hadirin yang sudah senior senior ini" ujarnya.

Setelah makan siang bersama, acara dilanjutkan dengan dialog.

Med

Loading...

Komentar

Berita Terbaru