Penulis: Iyos | Editor: Redaktur
KUANTAN SENGIGI,RIAU- Secara beruntun, Ketua DPP Sulit Air Sepakat (SAS) H.Samsudin Mukhtar melantik pengurus-pengurus cabang perserikatan Sulit Air Sepakat diberbagai daerah dan provinsi, kali ini melantik Dedi Alfitra Sutan Parmato, Ketua DPC SAS Baserah, Kabupaten Sengigi, Riau, Dedi Afitra Sutan Parmato, Ahad (19/3/2023).
Sekretaris Jenderal SAS Suhetris kepada beritaminang.com mengabarkan, setelah rangkaian acara peresmian Masjid Raya Sulit Air, Sabtu (18/3), rombongan DPP SAS langsung meluncur ke Baserah, Kabupaten SENGIGI untuk pelantik kepengurusan DPC setempat yang diketuai Dedi Alfitra Sutan Parmato untuk periodesasi 2023-2027.
Dikatakan Suhetris, proses pelantikan DPC SAS Baserah terselenggara sekitar pukul 15.00 WIB, dan Ketua DPP SAS H.Samsudin Mukhtar langsung menyerahkan Surat Keputusan DPP SAS No. 046/SK/DPP SAS/III/2023. Di informasikan, selain Ketua Dedi Alfitra, ikut dilantik Wakil Ketua Akmal, Sekretaris Muswardi dan Bendara Yosi Pebri Utami. Pengurus inti ini dilantik setelah melakukan Musyawarah Cabang yang dilaksanakan 20 Februari 2023 silam.
Ketua Umum DPP SAS H. Samsuddin Mukhtar mengucapkan apresiasinya kepada H.Ramlan, sosok sepuh perantau Sulit Air ini sangat berjasa dalam merintis pembangunan Gedung Serba guna SAS Baserah. Untuk menyemangati warganya, H.Samsudin Mukhtar turut merogoh koceknya Rp 20 juta untuk membantu kelanjutan pembangunan gedung SAS Baserah yang jadi kebanggaan warga SAS setempat.
Selain bantuan dari Ketua DPP SAS Samsudin Mukhtar, aksi sumbangan badoncek warga SAS yang hadir turut meramaikan suasana pasca pelantikan sehingga saat itu terkumpul lagi sumbangan spontan sebesar Rp 39 juta.
"Beginilah cara kami badunsanak dan bersilaturahmi, tak ada yang tak mungkin jika kita kompak dan bersatu. Itu sudah jadi tradisi bagi kami orang Sulit Air yang suka bergotongroyong dan peduli tentang kampung halaman, terutama merekat silaturahmi di perantauan dengan berbagai kegiatan sosial." Kata Suhetris, mengutip pernyataan Ketua Samsudin Mukhtar.
Ditempat yang sama, Ketua DPW II Riau dan Kepri, Rusman Natun, dibagian sambutannya mengatakan, DPC Dibawah DPW II Riau dan Riau Kepulauan memiliki 19 cabang, dengan demikian diharapkan Ketua DPC SAS Baserah Dedi Alfitra Sutan Parmato diharapkan dapat menjalankan amanah dengan baik serta mampu bekerjasama dengan DPW II dalam memajukan perkumpulan SAS yang kini bersemangat dan aktif menjalankan roda organisasi.
Dalam kesempatan yang sama, Ketua DPC SAS Baserah Dedi Alfitra Ketua Umum DPP SAS menyumbang sebesar 20 juta dan juga sekalian melakukan penggalangan dana hingga dapat terkumpul 30 juta lima ratus ribu rupiah.bersama rombongan yang telah menghadiri langsung acara pelantikan mereka. Sekaitan dengan itu, juga dapat menyaksikan langsung kondisi fisik gedung serbaguna SAS Baserah.
"Kami sangat berterima kasih dan bangga atas kehadiran DPP SAS serta DPW II SAS Riau dan Kepulauan Riau ditengah warga SAS Baserah ini. InsyaAllah, kami siap untuk bekerjasama dan menjalin komunikasi baik dengan DPW II SAS maupun dengan DPP SAS. Sekalian dalam kesempatan ini, dalam rangka memasuki bulan suci Ramadhan 1444 H mari kita sucikan hati kita, dan kami mohon maaf bila ada kesalahan serta khilafan dalam bersikap dan bertindak selama ini" Tutur Dedi Alfitra. (Iyos)
Komentar