PPNI Dharmasraya Dilantik, Asisten I: Pemkab Dharmasraya Ucapkan Selamat

PERISTIWA-210 hit

Penulis: Eko | Editor: Marjeni Rokcalva

DHARMASRAYA - Sebanyak 37 orang Dewan Pengurus Daerah dan Dewan Pertimbangan Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Dharmasraya masa jabatan periode 2022-2027 di lantik oleh Ketua DPW PPNI Sumatera Barat Meta Seprinel.S.Kep.MM di aula Pertemuan Hotel gunung Medan pada hari Rabu (22/02/2022) yang di hadri oleh Asisten I (Bidang Pemerintahan) Pemkab Dharmasraya, M.Yusuf, SH dan Ketua DPD Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Dharmasraya Gupra.S Kep.

Ketua DPW PPNI Sumatera Barat Meta Seprinel.S.Kep.MM adalam pidatonya mengucapkan terimkasih kepada Dewan pengurus Daerah dan Dewan Pertimbangan Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Dharmasraya masa jabatan periode 2022 hingga 2027 mendatang dan diharapkan memberikan kontribusi di tengah masyarakat dan pemerintah kabupaten Dharmasraya dalam bidang kesahatan

PPNI Organisasi Induk Profesi Perawat Indonesia : Organisasi Profesi Perawat adalah wadah yang menghimpun perawat secara nasional dan berbadan hukum sesuai dengan ketentuan Peraturan Perundang-undangan yang berlaku ucapnya

Pada kesempatan itu Asisten I (Bidang Pemerintahan) Pemkab Dharmasraya, M.Yusuf, SH, mengatakan, Pemerintah Kabupaten Dharmasraya mengucapkan selamat kepada pelantikan persatuan perawat nasional Indonesia PPNI Kabupaten Dharmasraya masa jabatan 2022 hingga 2024.

"Pemerintah Kabupaten Dharmasraya memberikan dukungan kepada persatuan perawat nasional Indonesia PPNI di kabupaten Dharmasraya yang selama ini telah memberikan kontribusi kepada masyarakat dalam jasa kesehatan, Perawat yang sekarang berada di tempat kesehatan seperti Rumah Sakit dan Puskesmas serta poli kesehatan perusahaan yang ada di kabupaten Dharmasraya," kata Asisten 1 bidang Pemerintahan Pemkab Dharmasraya, M.Yusuf, SH.

Sedangkan, Ketua DPD Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Dharmasraya Gupra.S Kep mengatakan, Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Sebagai organisasi profesi perawat PPNI memiliki peran dan fungsi sebagai wadah perawat yang mendorong lahirnya kebijakan bagi kepentingan keperawatan di Indonesia dan pemersatu, pembina, pengembang, dan pengawas keperawatan di Indonesia (AD/ART PPNI, 2015). Peran dan Fungsi PPNI sangatlah penting untuk profesi keperawatan di Indonesia dimasa lalu, sekarang, dan yang akan datang.

Peran PPNI ini dilakukan dengan cara menentukan kualifikasi anggota, menetapkan legislasi dan kode etik, serta mengembangkan karir dan kesejahteraan anggota . Kualifikasi anggota profesi didasarkan pada keahlian, otonomi dan komitmen terhadap profesi serta tanggung jawab terhadap masyarakat.

Untuk perawat yang berada di kabupaten dharmasraya lebih kurang 400 orang lebih yang bertugas bagian kesehatan di dinas Kesehatan dan RSUD serta Pukesmas kemudian Klinik keshatan di tempat suwasta dan pemerintah.

"Denagan adanya Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) di kabupaten Dharmasraya ini. Nantinya akan melahirkan perawat yang propisonal dan handal serta saling setia kawan dan silatrumi kemudia ke kompakan sesama anggota Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) di kabupaten Dharmasraya ini," kata Gupra.S Kep. (Eko)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru