Gadih Minang Marandang Bakal Digelar Kembali Di Pelataran Jam Gadang Bukuttinggi

PEMERINTAHAN-514 hit

Penulis: Yus | Editor: Medio Agusta

BUKITTINGGI - Bila tidak ada aral melintang, Pemerintah Kota Bukittinggi melalui Dinas Pariwisata setempat, bakal menggelar kembali kegiatan event ekonomi kreatif sub sektor kuliner yang bisa menanamkan nilai nilai budaya Minangkabau kepada generasi muda.

Event ekonomi kreatif sub sektor kuliner itu, digelar dengan kegiatan Festival Gadih Minang Marandang, akan diikuti oleh siswa-siswi SLTP dan SLTA dari Bukittinggi dan sekitar.

Ada sekitar 60 tim yang akan mengikuti Event Kuliner Marandang yang akan dilaksanakan pada tanggal 9 Maret 2023 mendatang di Kawasan Taman Pedestrian Jam Gadang Bukittinggi.

Baca Juga


Untuk mematangkan persiapan even tersebut, Kamis, (23/02) kemaren, Dinas Pariwisata telah melaksanakan rapat persiapan dengan guru pendamping. Kabid Pemasaran Pariwisata & Pargembangan Ekonomi Kreatif Hendri Yeni, S.Pd. mewakili Plt Kadis Pariwisata memimpin rapat tersebut di Taman Panorama Lubang Japang.

Dalam rapat tersebut Dinas Pariwisata bersama guru pendamping sepakat untuk mensukseskan event ini dengan sebaik-baiknya.

Mari kita sukseskan Festival Gadih Minang Marandang 2023, harap Hendri Yeni, S.Pd.

( Yus).

Loading...

Komentar

Berita Terbaru