Prof. Mawardi Pimpin Tim LPPM UNP Berikan Edukasi Model Pembelajaran FGIL di SMAN Banuhampu Agam

PENDIDIKAN-359 hit

Penulis: MR | Editor: Marjeni Rokcalva

AGAM - Salah satu Tim Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM UNP) memberikan edukasi kepada Guru guru di Kabupaten Agam tepatnya di SMA Negeri Banuhampu Kabupaten Agam. Kegiatan yang berlangsung sejak Sabtu, (14/08/2021) dan berakhir, Minggu, (23/08/ 2021), tetap pematuhui Protokol Kesehatan (prokes), guna mengantisipasi penyebaran Covid- 19. Dalam kegiatan ini juga diajarkan menghadapi masa pandemic ini dan model pembelajaran yang tepat.

"Sebab kondisi pada sebelum pandemic jelas berbeda saat pandemic yang menyebabkan diperlukannya model pembelajaran terbarukan yang inovatif sehingga kualitas pemahaman peserta didik tetap terjaga," jelas Ketua Tim Pengabdian, Prof. Dr. Mawardi, M.Si, Senin (16/8/2022).

Disebutkan Prof Mawardi, kita melakukan ini dengan membawa solusi di tengah-tengah masyarakat, khususnya kalang pendidik yang menjadi garda terdepan bagi kemajuan bangsa melalui pelatihan dalam mengembangkan system pembelajaran daring/digital yang sesuai dengan tuntutan pembelajaran pada masa pendemi Covid 19.

Baca Juga


"Yang secara tidak langsung merupakan suatu keharusan bagi seorang guru, karena merupakan bagian dari tuntutan pembelajaran dalam era revolusi industri 4.0," ujarnya.

https://www.beritaminang.com/photos/foto/foto-suasana-edukasi-tim-lppm-unp-di-sman-banuhampu_foto1_031222074033.jpeg

Suasana edukasi model pembelajaran FGIL yang dilakukan Tim LPPM UNP di SMAN Banuhampu, Agam.

Saat ini, katanya lagi, sudah/sedang dikembangkan dan sebagian telah diujicobakan suatu model/system pembelajaran, merupakan kombinasi/interkoneksi pembelajaran Blanded Learning, Guided Inquiry yang dikemas dalam suatu Learning Managemen System (LMS)/flatform yang sesuai diantaranya yang dapat memfasilitasi terjadinya proses (strategi) pembelajaran yang dirancang, yang disebut Model Pembelajaran Flipped Classroom Berbasis Guided Inquiry (FGIL).

"Model FGIL ini merupakan hilirisasi dari hasil implemetasi yang telah dilakukan, bukti terlampir. LMS yang digunakan adalah Edmodo dan Zoom meeting sebagai aplikasi penunjang. Pembelajaran pada tahap orientasi, eksplorasi dan pembentukan konsep dan aplikasi dilaksanakan secara asynchronous menggunakan Edmodo, sedangkan tahap penutup dilakukan dengan Zoom meeting secara synchronous," katanya.

Adapun system pembelajaran yang menjadi pembahasan dalam kegiatan kali ini secara ringkas dapat dijelaskan melalui bagan ini:

https://www.beritaminang.com/photos/foto/foto-alur-sistem-pembelajaran_foto1_031222073929.jpeg

"Setelah mengikuti kegiatan ini, guru guru kedepannya dapat menjawab tantangan pembelajaran di masa pandemic ini dan tetap mampu menjaga kualitas peserta didik yang dihasilkan," harap Prof. Dr. Mawardi M.Si

Kegiatan tersebut berlangsung di SMA N Banuhampu KabupatenAgam. Kegiatan kali ini merupakan tindak lanjut dari tahun sebelumnya yang mana tahun lalu kegiatan edukasi seperti ini dilaksanakan di SMA Negeri IV Angkat, KabupatenAgam yang juga dilakukanProf. Dr. MawardiM.Si dan tim.

Semuabiaya yang dikeluarkan untuk kegiatan mandiri ini didanai dengan dana dari Lembaga penelitian dan pengabdian Masyarakat (LPPM UNP).

Adapun Tim yang melaksanakan kegiatan ini terdiri dari dosen, dan dibantu mahasiswa. Tim terdiridari, Prof. Dr. Mawardi, M.Si (Ketua Tim), ZonaliaFitriza, S. Pd, M. Pd, dan Okta Suryani, M. Sc, Ph.D. (MR)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru