SMP Hikmah Padang Panjang Wisuda Tahfidz 58 Santri Angkatan 12

PENDIDIKAN-550 hit

Penulis: rifki/lex | Editor: Marjeni Rokcalva

PADANG PANJANG - Sebanyak 58 santri mengikuti Purna dan Wisuda Tahfidz Angkatan ke-12 tahun ajaran 2021-2022 SMP Hikmah, Kota Padang Panjang. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tajuk "Bangga Menjadi Generasi Qur'ani yang Cerdas Spiritual dan Intelektual" di Aula Utama SMP Hikmah, Sabtu (4/6).

Tampak hadir dalam acara tersebut, dari Kantor Kementerian Agama (Kemenag) yang diwakili Pengawas PAI Kemenag, Fasmi Dedi, S.Ag, Ketua Yayasan Darul Hikmah, Drs. Amirudin, Pengurus K3SD, Budi Armanda serta para siswa dan orang tua murid purna dan wisuda tahfidz.

Fasmi Dedi saat membuka kegiatan tersebut mengucapkan selamat bagi para wisudawan dan wisudawati serta hafidz dan hafidzah yang mengikuti wisuda hari ini.

Baca Juga


Menurutnya, wisuda ini merupakan bagian dari upaya mencintai ilmu Al Qur'an untuk kemudian diamalkan dalam kehidupan sehari-hari.

Lebih lanjut Fasmi meminta kepada para peserta yang ikut wisuda untuk menjadi motivator gerakan cinta Al Qur'an di tengah masyarakat lewat hafalan dan implementasi kandungan Al Qur'an dan ke depannya tingkat hafalannya makin tinggi.

"Semoga semua ilmu yang telah Ananda dapatkan selama di sini, dapat diterapkan dan diamalkan dengan baik nantinya di luar sana. Tetap jaga nama baik sekolah, orang tua, dan diri sendiri. Lanjutkanlah pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, jangan sampai cepat puas dengan hasil yang didapat dan teruslah berkembang," ucapnya.

Sementara itu, Kepala SMP Hikmah, Zarnila, S.Pd menjelaskan, yang diwisuda hari ini terdiri dari 32 ikhwan dan 26 akhwat. Dari mereka itu juga diwisuda tahfidz sebanyak 1,5 Juz (29 orang), 2 Juz (14 orang), 2,5 Juz (12 orang) 3 Juz (1 orang), 3,5 Juz (1 orang) dan 5 Juz (1 orang).

"Barakallah kepada seluruh wisudawan dan wisudawati. Semoga menjadi generasi bangsa yang mempunyai integritas moral yang tinggi, berdaya saing dan berjiwa Qur'ani. Amin yaa Rabbal 'Alamin," ujarnya. (rifki/lex)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru