Bawa Bantuan, Wakil Bupati Pessel Kunjungi Korban Kebakaran di Nagari Batang Betung

PEMERINTAHAN-677 hit

Penulis: 55 th | Editor: Marjeni Rokcalva

Painan - Wakil Bupati Bangka Pesisir Selatan Apt, Rudi Hariyansyah, S.Si, mengunjungi warga yang rumahnya terbakar di Nagari Batang Betung Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan, (11/10/2021).

Pada kunjungannya ini wakil bupati, menemui korban kebakaran dan menyerahkan bantuan serta menyampaikan duka yang mendalam.

Kedua kepala keluarga yang dikunjungi tersebut, Mona Sartika (33 th) dan Junaidi (55 th). Dalam kesempatan itu, wabup mendoakan semoga yang mendapat musibah tabah dan selalu sehat.

Baca Juga


"Benar hari ini kami bersama anggota DPRD, Dinas Sosial, Perlindungan Perempuan dan Anak, Kabupaten Pesisir Selatan, serta didampingi Camat Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan, Aflizen, Kapolsek Basa Ampek Balai Tapan, mengunjungi Saudari Mona dan Junaidi," kata Wabup Rudi Hariyansyah.

Dalam kunjungan tersebut, juga ikut Wali Nagari Batang Betung, beserta Pemuda Pancasila hadir di rumah Mona dan Junaidi yang mendapatkan ujian dari Allah berupa musibah kebakaran rumahnya.

Sementara itu, Mona dan Junaidi, menyampaikan terimaksih yang sebesar-besarnya atas bantuan yang telah diberikan.

"Hari ini saya mendapat kunjungan dari Bapak Wakil Bupati , camat,Wali Nagari dan Pemuda Pancasila serta semua aparat yang terkait. Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kedatangannya. Semoga Allah membalas kebaikan mereka," kata Junaidi

Sebagai bentuk perhatian dari Pemkab Pesisir Selatan melalui Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak menyerahkan bantuan berupa Sembako, serta matras Tempat Tidur, Peralatan Dapur, Selimut dan Pakaian.

Sebagaimana diketahui, Kamis (7/10/2021) terjadi kebakaran yang menghanguskan dua unit rumah permanen di Nagari Batang Betung Kecamatan Basa Ampek Balai Tapan. Kedua rumah tersebut, adalah milik Mona Sartika (33 th) dan Junaidi (55 th).(Rnd/Je)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru