Pemko Padang Panjang Siapkan Beasiswa untuk Mahasiswa dan Guru Berprestasi

PENDIDIKAN-2279 hit

Penulis: Lex | Editor: Marjeni Rokcalva

PADANG PANJANG - Guna meningkatkan sumberdaya manusia dan mutu pendidikan, Pemerintah Kota memberikan beasiswa S1 kepada putra/putri Padang Panjang dan S2 untuk guru berprestasi.

Ada delapan perguruan tinggi (PT) yang bekerja sama dengan pemko di antaranya Universitas Negeri Padang (UNP), Sampoerna University, Politeknik Negeri Padang (PNP), IAIN Batusangkar, Akper Nabila, Universitas Muhammadiyah Sumbar (UMSB), STIT Diniyyah dan STES Manna Wa Salwa.

"Tahun ajaran 2020/2021 ini ada program beasiswa diberikan kepada putra/putri Padang Panjang melalui seleksi dan syarat tertentu," ujar Walikota Fadly Amran melalui Kadis Kominfo Ampera Salim, Kamis, (20/5), di Padang Panjang.

Baca Juga


Dikatakannya, program Padang Panjang Juara ini, diharapkan mampu melahirkan generasi, yang cerdas dan berkompeten dan membanggakan Padang Panjang.

Ditambahkan, beberapa kuota juga telah disiapkan Padang Panjang di masing-masing PT yang dikerjasamakan tersebut.

Kuota itu adalah: di UNP untuk 5 orang, IAIN Batusangkar (5 orang), Sampoerna (4 orang), PNP (30 orang), Akper Nabila (5 orang), STES (10 orang), STIT Diniyyah (10 orang), dan UMSB (10 orang). Untuk guru melanjutkan beasiswa S2, bisa ke perguruan tinggi UNP dan IAIN Batusangkar dan selebihnya untuk program beasiswa S1.

"Penerima beasiswa tersebut harus lolos seleksi yang dilaksanakan PT. Dengan syarat ber-Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP) Padang Panjang serta dilengkapi surat domisili.

Berkas tersebut bisa disampaikan kepada Disdikbud maupun Bagian Kesra Sekretariat Daerah di balaikota.

Untuk menunjang sosialisasi sampai ke tengah-tengah masyarakat, Pemko akan melaksanakan Edufair pada 21-23 Mei 2021 ini yang rencana akan dilaksanakan di SMA 2 Padang Panjang. Tujuannya agar masyarakat bisa langsung menanyakan dan memilih PT yang cocok untuk pendidikan putra/putri mereka. (Lex)

Loading...

Komentar

Berita Terbaru